Pembukaan Mos Man Sekadau Hilir

15.54
SEKADAU (16/07/2014) Dalam rangka menyambut siswa baru tahun pelajaran 2014-2015,MAN Sekadau Hilir mengadakan Masa Orientasi Siswa baru atau yang sering kita kenal dengan MOS yang dimulai pada jam 07.30 Wib hari rabu, 16 Juli 2014. Ketua Panitia Drs. M. Mushlih menuturkan pelaksanaan kegiatan MOStersebut direncanakan selama 3 hari dari tanggal 16 s/d 18 Juli 2014.
Dengan dilakukan MOS diharapkan Siswa-siswi MAN Sekadau Hilir dapat bersaing dibidang Sains dan Tehknologi. MOS merupakan salah satu kegiatan rutin yang diadakan sekolah untuk menyambut siswa baru. Kegiatan ini bertujuan memberikan wawasan pengetahuan pada siswa baru sebelum memasuki kegiatan pembelajaran secara formal dikelas,”ujarnya.
Selain itu MOS juga bertujuan untuk melatih ketahanan mental, disiplin serta sebagai sarana perkenalan siswa terhadap lingkungan Sekolah. Baik itu perkenalan sesama siswa baru, kakak kelas, guru hingga karyawan lainnya disekolah dan pengenalan berbagai macam kegiatan yang rutin dilaksanakan dilingkungan Sekolah.
Siswa MAN Sekadau Hilir, “lanjutnya merupakan generasi muslim penerus masa depan Islam. Kegiatan MOS yang dilaksanakan di lingkungan MAN Sekadau Hilir tersebut diikuti sebanyak 44 siswa dengan materi kegiatan tentang Profil, Visi dan Misi MANSekadau Hilir,WWM, materi CBSA, tata krama siswa serta materi hiburan dari kakak kelas sebagai materi tambahan agar lebih santai dan seru.
Drs. M.Mushlih juga mengungkapkan yang membedakan dari kegiatan MOS dengan tahun lalu adalah susunan kepanitiaan, materi yang disampaikan juga lebih ringkas. Tahun lalu lebih detail dan MOS kali ini juga dibuat lebih santai dan seru, walaupun dilaksanakan pada saat bulan Ramadhan 1435 H.(and.KemenagSKD)

Madrasyah Aliyah Negeri Sekadau hilir Adalah Lembaga Pendidikan dan Keagaman Yang Terletak Dikabupaten Sekadau. MAN Sekadau Merupakan satu-satunya sekolah keagamaan yang sudah mempunyai status Negeri dikabupaten sekadau.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Berkomentar sesuai tema, Jika ada pertanyaan lebih lanjut silahkan hubungi kami lewat email EmoticonEmoticon